Kembali Dari Kesibukan "Real Life"

Sudah lama tidak pernah menjamah web ini, sampe ndak sadar ternyata masa "kontraknya" di dunia maya telah habis :P. Terlalu banyak kesibukan di real life sampe-sampe tidak pernah memposting lagi di web blog ini, hehe (ngeles bgt :P). Yang tetap. saya masih seorang mahasiswa yang juga sambil menjadi seorang pegawai swasta dan serabutan (ya nama kerennya freelance, hehe). Ada banyak perubahan yang sekarang saya alami, trutama media sistem operasi yang saya pakai kini tidak lagi ubuntu melainkan openSUSE. Ini karena lebih stabil di lepi aja sih, hehe. Oia, kemungkinan kalau sempat saya akan merombak tampilan web blog ini. Ya, selain membuat tampilan lebih fresh. Biar enak aja jadi tempat layanan jasa pembuatan website yang saya geluti sembari kuliah sarjana saat ini. :D

Langkah ini sih merupakan langkah saya untuk mulai fokus ke apa yang saya minati dan saya tekuni. Karena, sesuatu yang kita minati, senangi, dan tekuni akan menghasilkan sesuatu. Seperti matakuliah yang tadi saya ikuti, dari yang saya tangkep, Seorang yang ingin menjadi pengusaha, orang itu harus tau definisi dari pengusaha. Bingungkan apa definisinya? Awalnya saya berfikir, apa yah artinya? Tapi, dosen pengajar saya mendefinisikan degnan simple, yang beliau katakan, Pengusaha itu, saat pengusaha itu jalan-jalan, usahanya juga bisa berjalan. Sehentak, saya tertawa nyeletuk. hahaha. Karena mendengar definisi itu lah saya menjadi semakin semangat untuk mengembangkan usaha jasa pembuatan website. Dan, akan menawarkan sesuatu yang baru untuk menjadikan gebrakan di usaha saya. :)

Salam, untuk mengawali diri saya didunia maya. Sebentar lagi saya akan memposting sedikit cara bagaimana menginstall driver VGA NVidia di opensuse 12.1 :) (Silahkan di klik)

Komentar